[Tips] Tata Cara Buang Air Buat Cewek Yang Baik dan Benar Selama di Gunung
(sumber gambar: freepik.com) Pernah dipublish di blogku yang lain 9 Agustus 2016 Yang paling dibingungin cewek saat diajak temannya pertama kali naik gunung biasanya adalah, "Gimana ya, cara pipis pas di puncak?" Karena gak seperti cowok yang tinggal buka resleting dan ngucur, cewek itu perlu cari tempat untuk jongkok dengan nyaman. Apalagi yang baru pertama kali nanjak, pasti masih suka jijik-jijikan kalau tempatnya buang air itu rada jorok. Cari toilet pun gak mungkin karena pemerintah beum mencanangkan pembangunan toilet umum di atas gunung, kecuali Papandayan.